Pasca Sembuh dari Covid-19, Khofifah Saksikan Vaksinasi di Gresik

Gubernur Jatim

Oleh: Ria
Sabtu, 30 Januari 2021 | 20:28 WIB
Pasca Sembuh dari Covid-19, Khofifah Saksikan Vaksinasi di Gresik
Pasca Sembuh dari Covid-19, Khofifah Saksikan Vaksinasi di Gresik

sinpo, JAKARTA, Setelah dinyatakan negatif atau sembuhbdati covid-19, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa langsung menyaksikan proses vaksinasi di Gresik.

"Alhamdulillah hasil SWAB saya terkonfirmasi negatif, Jum'at (29/1). Saya bisa nenyaksikan dari dekat proses vaksinasi Covid-19 di Gresik, Sabtu (30/1)," demikian Khofifah dalam cuitannya @khofifahIP, Sabtu (30/1).

Untuk mempercepat vaksinasi kata Khofifah maka per tanggal 1 Februari jumlah fasilitas kesehatan akan ditambah hingga 100 buah dari sebelumnya 56 buah.

"Begitu juga dengan storage dan jumlah vaksinator, dari yang sebelumnya 277 orang secara bertahap hingga mencapai 1.000 vaksinator. Semoga ikhtiar ini dipermudah dan dilancarkan Allah SWT sehingga Jatim bisa segera terbebas dari Covid-19. Aamiin," harap Khofifah.

Selain itu, Khofifah juga melepas kapal kemanusiaan ke Kalimantan Selatan (Kalsel) yang mengalami bencana banjir. "Terima kasih utk dukungan & doa dari seluruh masyarakat Indonesia. Semoga kita semua senantiasa diberi kesehatan & berada dlm lindungan Allah SWT. Aamiin," pungkasnya.   sinpo

Komentar: