Bruumm! Jokowi Kembali Geber Motor Di Mandalika, Kenakan Jaket ?G20? Indonesia

Laporan: Samsudin
Kamis, 13 Januari 2022 | 11:22 WIB
Presiden Jokowi memantau kesiapan MotoGP Mandalika/setpres
Presiden Jokowi memantau kesiapan MotoGP Mandalika/setpres

SinPo.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) didampingi Ibu Iriana Jokowi bertolak menuju Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB), dalam rangka kunjungan kerja, Kamis (13/1) pagi.

Kepala Negara bersama rombongan terbatas lepas landas melalui Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma Jakarta, dengan menggunakan Pesawat Kepresidenan Indonesia-1, sekitar pukul 07.00 WIB.

Setibanya di Bandara Internasional Lombok Zainuddin Abdul Madjid, Kabupaten Lombok Tengah, Presiden Jokowi diagendakan untuk meninjau sejumlah fasilitas bandara yang akan digunakan oleh para peserta dan penonton MotoGP 2022.

“Saya hendak meninjau sejumlah fasilitas bandara yang akan digunakan oleh para peserta dan penonton MotoGP 2022, kesiapan jalur bypass menuju KEK Mandalika, dan fasilitas lain di KEK Mandalika,” tuturnya

alam agendanya ini, Presiden akan meninjau kesiapan jalur bypass menuju KEK Mandalika dan sejumlah fasilitas pendukung yang ada di KEK Mandalika.

Nah, menuju lokasi, Jokowi akan menggeber motor kustom biru yang sudah digebernya saat meresmikan Mandalika, beberapa waktu lalu.

Penampilan Kepala Negara semakin sempurna dengan perpaduan jaket motif sama. Menariknya, jaket buatan dalam negeri tersebut tertulis ‘G20 Indonesia’ merujuk Indonesia menjadi tuan rumah G20.

“Bersiap menjajal Jalan Bypass BIL-Mandalika dengan sepeda motor custom hijau ini, seusai meninjau fasilitas bandara di Lombok, pagi ini,” jelas Jokowi dalam cuitannya, Kamis pagi ini.

“Oh ya, jaket yang saya kenakan ini buatan dalam negeri, dengan tema G20 Indonesia,” tambahnya.

Diketahui, jaket yang dipakai Presiden Jokowi saat berkendara motor adalah jaket ubah suaian (custom) edisi terbatas dengan tema G20 Indonesia. Jaket buatan produsen lokal asal Kota Bandung, Rabbit and Wheels, tersebut berwarna dominan hitam dengan sedikit aksen warna hijau tua di bagian lengan dan bahu.

Di bagian depan jaket tersebut, terbentang tulisan G20 Indonesia 2022 dengan slogannya “Recover Together, Recover Stronger” tersemat di bagian dada sebelah kiri. Sementara di bagian dada sebelah kanan terdapat logo produsen jaket.

Logo G20 Indonesia, gunungan dengan motif kawung, yang sangat besar di bagian punggungnya menambah kesan gagah saat dipakai oleh Presiden Jokowi. Di atasnya terbentang tulisan dengan slogan tegas nan optimistis: Indonesia Memimpin.

Diketahui, usai peninjauan, Presiden Jokowi dan rombongan akan melanjutkan perjalanan menuju Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika.

Setelahnya, Presiden Jokowi diagendakan untuk meresmikan peluncuran Injourney Holding BUMN Pariwisata dan Pendukung yang digelar di Pantai Kuta Mandalika.

Sore harinya, Presiden akan menggelar Rapat Terbatas (Ratas) serta meninjau kawasan UMKM yang ada di Bazaar Mandalika, Kabupaten Lombok Tengah.

Turut mendampingi Presiden dan Ibu Iriana dalam penerbangan menuju NTB adalah Menteri Sekretaris Negara Pratikno dan Menteri BUMN Erick Thohir.

sinpo

Komentar: