Mantu Luhut Naik Pangkat Jadi Letjen, Berikut Profil Maruli Simanjuntak

Laporan: Ari Harahap
Sabtu, 22 Januari 2022 | 12:17 WIB
Mayjen Maruli Simanjuntak jabat Pangkostrad/net
Mayjen Maruli Simanjuntak jabat Pangkostrad/net

SinPo.id - Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa menunjuk Mayor Jenderal (Mayjen) TNI Maruli Simanjuntak menjadi Panglima Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Pangkostrad).

Perwira tinggi yang juga menantu dari Menko Marves Luhut Binsar Panjaitan itu resmi ditunjuk sebagai Pangkostrad berdasarkan surat keputusan yang telah ditandatangani Jenderal Andika pada Jumat (21/1) malam.

Menjabat Pangkostrad, Maruli pun kini menyandang bintang tiga dengan pangkat Letjen. Dalam promosi ini, tiga mantan Danpaspampres era Jokowi bareng promosi bintang tiga.

Selain Maruli, dua eks Danpaspampres periode 2017-2021 yang mendapat promosi adalah Mayjen (Mar) Suhartono dari Komandan Korps Marinir menjabat Komandan Kodiklatal.

Kemudian, Mayjen Maruli Simanjuntak dari Pangdam XI/Udayana menjadi Panglima Kostrad.

Ketiga pati tersebut akan mendapat kenaikan satu bintang, dan menyandang pangkat Letjen dan Letjen (Mar) untuk Suhartono yang berasal dari Korps Marinir.

Maruli sendiri mengisi jabatan yang sudah kosong hampir sekitar dua bulan setelah ditinggal Jenderal Dudung Abdurrachman yang dipromosikan menjadi Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) beberapa waktu yang lalu.

Kepala Pusat Penerangan TNI Mayjen TNI Prantara Santos mengatakan penunjukan Pangkostrad itu tertuang dalam Surat Keputusan Jabatan 328 Perwira Tinggi TNI melalui Keputusan nomor 66/I/2022 tanggal 21 Januari 2022 tentang Pemberhentian dari dan Pengangkatan Dalam Jabatan di Lingkungan TNI.

"Pangkostrad dijabat oleh Mayjen TNI Maruli Simanjuntak," ujar Mayjen TNI Prantara Santos dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (22/1).

Profil Mayjen Maruli Simanjuntak

Maruli lahir di Bandung, Jawa Barat (Jabar) pada 27 Februari 1970. Saat ini dia mengemban tugas sebagai Panglima Kodam IX/Udayana.

Lulusan dari Akmil 1992 itu juga berpengalaman di bidang Infanteri (Kopassus) dan Detasemen Tempur Cakra.

Maruli juga diketahui merupakan menantu dari Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan. Maruli menikahi putri Luhut, Paulina Pandjaitan pada 1999 silam.

Sejak Presiden Joko Widodo menjabat, Maruli memang banyak menghabiskan masa jabatannya di lingkaran Istana. Sempat menjadi Komandan Grup A Paspampres pada 2014 hingga 2016, ia kemudian naik jabatan menjadi Wadan Paspampres pada 2017 hingga 2018.

Grup A merupakan grup Paspampres yang melekat langsung dalam mengamankan presiden.

Sebelum naik jabatan menjadi Wadan Paspampres, Maruli sempat menjabat Komandan Korem 074/Warastratama selama setahun.

Maruli juga sempat menjabat Kepala Staf Komando Daerah Militer (Kasdam) IV/Diponegoro pada 2018, kemudian Maruli dipanggil lagi ke Istana dan menjabat sebagai Komandan Pasukan Pengamanan Presiden (Danpaspampres) pada 2018-2020.

Dengan rekam jejaknya tersebut, Maruli juga dikenal sebagai orang dekat Presiden Joko Widodo.sinpo

Komentar: