Sebut Bali Negara dan Mencemooh, Sandiaga Minta Senator Australia Belajar Lagi

Laporan: Tri Setyo Nugroho
Minggu, 07 Agustus 2022 | 04:53 WIB
Senator Australia Pauline Hunson (SinPo.id/Instagram)
Senator Australia Pauline Hunson (SinPo.id/Instagram)

SinPo.id - Senator Australia Pauline Hanson membuat pernyataan kontroversi karena menyudutkan Bali. Ia menyebut Bali sebagai negara yang penuh dengan kotoran sapi.

Menanggapi hal tersebut, Menteri Periwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno mengatakan, apa yang disampaikan Pauline tak sama dengan fakta yang ada.

“Apa yang disampaikan seorang senator Australia @senatorpaulinehanson ini tidak berdasar pada fakta. Secara tegas dan lugas saya sampaikan untuk jangan pernah menghina Bali, ikon dan jantung pariwisatanya Indonesia," ucap Sandiaga melalui akun Instagram miliknya.

Apa yang disampaikan Pauline juga telah disanggah oleh seorang warga negara Australia. Sandiaga secara khusus mengucap terima kasih kepada warga negara Australia itu.

"Saya ingin berterima kasih kepada Mr. Damian Hoo (@hoointheworld) seorang warga negara Australia yang langsung mematahkan statement Senator tersebut," kata Sandiaga.

Sandiaga bahkan menyindir Pauline yang menyebut Bali sebagai negara. Menurut mantan Wagub DKI Jakarta, Pauline harus belajar lagi.

"Oiya, fyi. Bali bukanlah negara. Pasti dulunya bukan anak IPS. Lain kali dicek dulu ya di mbah google. Matur suksma," tulisnya.

Saat ini, kata Sandiaga, pariwisata Bali telah mulai menggeliat lagi. Dia meminta seluruh pihak jangan membuat ketenteraman Bali terusik.

"Bali kini sudah bangkit dan lapangan kerja sudah kembali tercipta. Jangan ganggu ketenangan, apalagi kepulihan ekonomi kami dengan ucapan yang tidak benar," jelasnya.
 sinpo

Komentar: