Kenang Azyumardi Azra, Wagub DKI : Beliau Guru Saya, dan Jutaan Orang di Dunia

Laporan: Zikri Maulana
Senin, 19 September 2022 | 10:11 WIB
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria. Foto: SinPo.id/Zikri Maulana
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria. Foto: SinPo.id/Zikri Maulana

SinPo.id - Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria turut menyampaikan duka mendalam atas wafatnya Ketua Dewan Pers, Azyumardi Azra yang dikabarkan meninggal dunia pada hari Minggu, 18 September 2022 di Kualalumpur Malaysia. 

"Innaa lillaahi wa innaa ilaihi raajiun. Bangsa Indonesia, dunia kehilangan seorang tokoh besar. Duka mendalam saya atas wafatnya Prof. Dr. H. Azyumardi Azra, M.Phil., M.A., CBE," kata Riza, seperti dikutip dari akun instagram resminya, Senin 19 September 2022. 

Menurut Riza, Guru Besar yang juga mantan Rektor Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta itu, merupakan guru bagi jutaan orang dari berbagai bangsa. 

"Beliau guru saya, guru bagi jutaan orang di dunia ini. Ratusan tulisannya banyak diterjemahkan ke banyak bahasa, muridnya dari berbagai bangsa. Kita semua benar-benar kehilangan," tutur Riza. 

Lebih lanjut, Politisi Partai Gerindra itu juga turut mendoakan serta mengajak masyarakat untuk bersama-sama mendoakan Almarhum. 

"Kami sekeluarga mendoakan Almarhum Prof. Azyumardi Azra husnul khatimah, diterima seluruh amal baiknya, diampuni segala kesalahan, ditempatkan di surga Allah SWT, dan keluarga yang ditinggalkan dalam kesabaran. Allaahumma aamiin," tuturnya. 

"Mari kita shalat ghaib dan mendoakan beliau. Hormat kami untuk keluarga besar Almarhum Prof. Dr. Azyumardi Azra," imbuhnya. 

Seperti diketahui, Azyumardi Azra mengembuskan napas terakhir di Rumah Sakit Serdang, Selangor, Malaysia pada Minggu pukul 12.30 waktu setempat. 

Mantan Rektor UIN Jakarta itu berpulang setelah sempat dirawat sejak Jumat 16 September 2022 akibat gangguan kesehatan yang dialami saat melakukan kunjungan kerja ke Malaysia. 
 

 sinpo

Komentar: