Tekankan Pentingnya Kesehatan Mental, Pemprov DKI Didorong Punya Fasilitas Konseling

Laporan: Zikri Maulana
Minggu, 30 Oktober 2022 | 00:18 WIB
Ilustrasi kesehatan mental/ Pixabay
Ilustrasi kesehatan mental/ Pixabay

SinPo.id - Wakil Ketua Komisi E DPRD DKI Jakarta dari Fraksi PSI Anggara Wicitra Sastroamidjojo menyampaikan pentingnya Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta punya perhatian terhadap kesehatan mental. 

Politisi yang akrab disapa Ara ini mengatakan, berdasarkan data tidak sedikit masyarakat di atas 15 tahun yang mengalami gangguan mental. Menurutnya, kesehatan mental juga menjadi tanggung jawab pemerintah sebagaimana penyakit-penyakit lainnya.  

"Dalam 2 tahun kita menghadapi pandemi, kesehatan mental menjadi perhatian kita karena akhirnya banyak yang merasakan bahwa potensi sakit itu bukan hanya di fisik saja tapi di mental," kata Ara dalam keterangannya, Sabtu 29 Oktober 2022. 

Ara menilai, pemerintah harus segera memulai mengatasi masalah kesehatan mental ini dengan melakukan sosialisasi masif dan skrining rutin. Menurutnya, sosialisasi perlu digencarkan bersamaan dengan program skrining kesehatan mental. 

"Saat masalah kesehatan mental ini banyak dihadapi, pengetahuan masyarakat masih terbatas akan hal ini. Masih banyak stigma negatif juga melihat masalah kesehatan mental ini bukan masalah serius," kata Ara. 

Lebih lanjut, Ara berharap Dinas Kesehatan DKI Jakarta mulai ada program yang menyediakan fasilitas konseling dan pemulihan masalah gangguan kesehatan mental.

"Setelah masyarakat paham tentang bagaimana saja masalah kesehatan mental, kita harus dapat menjamin bahwa layanan konseling dapat diakses dengan mudah layaknya masyarakat mau berobat," tutur Ara. sinpo

Komentar: