Wagub Ariza Bakal Hadiri Muswil XIII Al Washliyah DKI Jakarta

Laporan: Samsudin
Jumat, 05 November 2021 | 11:26 WIB
Rizky Herdianto/Ist
Rizky Herdianto/Ist

SinPo.id - Jelang Musyawarah Wilayah (Muswil) XIII Al Washliyah DKI Jakarta yang akan digelar pada Sabtu,(13/11) 2021 mendatang, panitia pelaksana menyatakan kesiapannya.

Hotel Gren Alia Cikini akan menjadi lokasi pembukaan agenda salah satu ormas Islam ini. Muswil XIII ini akan terasa istimewa dengan kehadiran Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria.

“Kepastian kehadiran Pak Wagub disampaikan kepada Panitia beberapa waktu yang lalu,” ungkap Sekretaris panitia Muswil, Rizky Herdianto, Jumat (5/11).

Meski demikian, pihak panpel menekankan bahwa pada agenda Muswil kali ini akan ada beberapa perbedaan, salah satunya adanya pembatasan jumlah peserta. Hal itu sesuai dengan permintaan dari pemprov mengingat situasi covid-19 yang belum usai.

“Muswil kali ini tentunya sangat berbeda dengan Muswil yang terlaksana pada waktu yang lalu, sebab jumlah peserta yang sangat dibatasi. Hal inilah yang sangat ditekankan Pak Wagub Ahmad Riza Patria agar kita tidak abai, meskipun pandemi Covid-19 faktanya semakin menurun. Namun tetap saja kita harus tetap waspada,” terang Rizky.

Rizky juga mengungkapkan rasa terima kasih yang mendalam atas kesediaan Ketua Umum PB Al Washliyah KH. Masyhuril Khamis untuk hadir serta memberikan kata sambutannya.

Menurutnya, hal ini akan berdampak positif bagi perkembangan Al Washliyah di DKI Jakarta.

Pihak panpel, menurut Rizky, akan mengupayakan pelaksanaan agenda mereka berjalan lancar serta siap memberikan yang terbaik, agar Muswil XIII ini terselenggara dengan maksimal.

“Hal ini sangat strategis disebabkan DKI Jakarta sumber kekuatan dapat menjadikan Al Washliyah menjadi organisasi yang besar dan diperhitungkan,” ucapnya.

Pihaknya berharap pada perhelatan kali ini, akan terpilih kader Al Washliyah yang terbaik, yang memimpin Al Washliyah DKI Jakarta lima tahun yang akan datang.

“Semoga pemimpin yang terpilih melalui Muswil XIII ini, mampu membawa perubahan yang signifikan bagi Al Washliyah DKI Jakarta dimasa mendatang,” pungkas Rizky Herdianto.sinpo

Komentar: