So Sweet! Jenderal Andika Genggam Erat Tangan Istri Saat Beri Keterangan Pers

Laporan: Samsudin
Rabu, 17 November 2021 | 15:57 WIB
Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa didampingi anak dan istri memberikan keterangan pers, usai pelantikan/ist
Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa didampingi anak dan istri memberikan keterangan pers, usai pelantikan/ist

SinPo.id - Jenderal Andika Perkasa mulai hari ini, Rabu (17/11) sah menjabat sebagai Panglima TNI menggantikan Marsekal Hadi Tjahjanto. Jenderal Andika dilantik di Istana Negara oleh Presiden Jokowi.

Usai pelantikan, Jenderal Andika berkesempatan menyampaikan keterangan pers. Pada momen ini, Andika nampak didampingi istri dan anaknya yang merupakan seorang dokter. Raut muka bahagia begitu jelas terpancar dari menantu Mantan Kepala BIN AM Hendropriyono itu sebelum menjawab pertanyaan media.

Selama menjawab pertanyaan media, Panglima TNI juga begitu erat memegang tangan sang istri yang nampak cantik dalam balutan kebaya merah marun motif kembang itu.

Sesekali, Jenderal Andika yang harus menggerakan tangan selama keterangan pers, langsung kembali menggenggam erat tangan istrinya. Sementara di samping kiri, anaknya berdiri dalam posisi siap juga. Pada akhirnya, Jenderal Andika hanya menggerakan tangan kanan sebagai gestur. Sementara tangan kirinya tetap menggenggam tangan istri.  

“Satu kehormatan besar buat saya dan keluarga atas kepercayaan yang diberikan Presiden RI dan juga dukungan dari DPR, sehingga akhirnya saya bisa dilantik,” ucapnya mengawali pernyataan pers tersebut.

Saat ditanya program kerja kedepan, Andika menjelaskan secara umum akan melanjutkan program yang sudah ada mengingat hal itu sudah dicantumkan dalam Undang-undang Nomor 34 tahun 2014.

“Jadi, saya akan teruskan. Tapi detailnya, tiap-tiap tugas perlu ada sedikit evaluasi sana-sini,” tegasnya.

“Intinya, saya akan melaksanakan tugas sebaik-baiknya,” sambungnya.

Diberitakan sebelumnya, Jenderal Andika Perkasa akhirnya sah menjabat Panglima TNI menggantikan Marsekal Hadi Tjahjanto. Andika Perkasa dilantik Presiden Joko Widodo (Jokowi), Rabu (17/11), di Istana Negara, Jakarta.

Pelantikan Andika Perkasa dilakukan berdasarkan Keputusan Presiden Republik Indonesia (Keppres) Nomor 106/TNI/2021 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Panglima Tentara Nasional Indonesia. Keppres tersebut ditetapkan di Jakarta pada tanggal 17 November 2021.

“Sebelum saudara mengucapkan sumpah, di hadapan Tuhan Yang Maha Esa, berkenaan pada pelantikan jabatan pada Panglima TNI, harap dijawab pertanyaan saya,” ucap Jokowi sebelum melantik Andika.

“Saudara Jenderal TNI Andika Perkasa, apakah saudara beragama Islam,” tanya Jokowi.

“Islam,” jawab Andika.

“Apakah saudara bersedia saya ambil sumpah menurut agama Islam,” tanya Jokowi lagi.

“Bersedia,” jawab Andika tegas.

Setelahnya, barulah Jokowi mengambil sumpah Jenderal Andika Perkasa.sinpo

Komentar: