Jabat Pj Gubernur Gorontalo, Segini Kekayaan Staf Ahli Kemenpora Hamka Hendra Noer

Laporan: Rahmat
Kamis, 12 Mei 2022 | 14:30 WIB
Pj Gubernur Gorontalo, Hamka Hendra Noer/net
Pj Gubernur Gorontalo, Hamka Hendra Noer/net

SinPo.id - Staf Ahli Bidang Budaya Sportivitas Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora RI) Hamka Hendra Noer secara resmi dlantik sebagai Penjabat (Pj) Gubernur Gorontalo oleh Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian.

Pelantikan ini berlangsung di Kemendagri, Jakarta, Kamis (12/5). Kegiatan diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, seterusnya pembacaan Keputusan Presiden dan mengucapkan sumpah dan janji jabatan.

Selain Hamka, ada empat Pj gubernur lain yang dilantik. Keempatnya yakni Ali Muktabar bertugas di Banten, Ridwan Djamaluddin di Kepulauan Bangka Belitung, Akmal Malik di Sulawesi Barat, dan Komjen (Purn) Paulus Waterpauw di Papua Barat.

Para Pj gubernur itu dilantik untuk mengisi kekosongan kepala daerah yang habis masa jabatannya. Dalam pelantikan ini, mereka juga menandatangani pakta integritas.

Usai pelantikan, Hamka mengucap syukur atas amanah yang dipercayakan kepadanya. Dalam waktu dekat, dia akan melakukan konsolidasi secara internal.

“Kita harus tegak lurus dengan arahan pimpinan. Saya belum bisa berkomentar banyak karena harus memetakan lebih dulu dan dalam satu minggu kedepan saya akan konsolidasi internal, serta koordinasi,” jelas Hamka.

Harta Kekayaan

Diketahui, Hamka Hendra Noer menjadi Staf Ahli Menpora sejak 1 Mar 2021. Sementara itu, ia terakhir kali melaporkan harta kekayaannya pada 29 Januari 2021 saat menjabat sebagai Asisten Deputi Peningkatan Iptek dan Imtaq Pemuda.

Pada laporan tersebut, Hamka Hendra Noer memiliki harta kekayaan sebesar Rp 11.977.500.000.

Rinciannya, ia memiliki enam bidang tanah dan bangunan dengan nilai Rp 11.250.000.000 yang berada di Jakarta Timur, Bekasi, Bandung Barat, dan Tangerang.

Hamka Hendra Noer masih memiliki tiga mobil dan dua motor senilai Rp 555,5 juta.

Aset lain yang dimiliki putra asli Gorontalo itu adalah harta bergerak lainnya Rp 182 juta; surat berharga Rp 1,5 miliar; serta kas dan setara kas Rp 30 juta.

Namun, Hamka Hendra Noer juga memiliki utang sebesar Rp 1.540.000.000 sehingga mengurangi nilai asetnya.sinpo

Komentar: