Survei Elektabilitas Pak Bowo Tertinggi, Dasco: Kinerja Menumbuhkan Kepercayaan Masyarakat

Laporan: Ari Harahap
Selasa, 21 Juni 2022 | 12:17 WIB
Ketua Harian Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad (SinPo.id/dok)
Ketua Harian Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad (SinPo.id/dok)

SinPo.id -  Ketua Harian Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad mengatakan tingginya elektabilitas Prabowo Subianto atau akrap disapa Pak Bowo sebagai bukti kinerja menumbuhkan kepercayaan masyarakat. Ia menyebut hasil survei itu bukti bahwa masyarakat mengapresiasi kerja Pak Bowo.

"Pak Prabowo itu di tingkat teratas ya tentunya kami juga berterimakasih kepada masyarakat yang mengapresiasi kerja dari pak Prabowo," ujar Sufmi Dasco di Komplek Parlemen Senayan, Jakarta, Selasa (21/6).

Dasco menjelaskan Pak Bowo selama ini belum pernah turun ke masyarakat dalam rangka kampanye untuk Pilpres 2024. Menteri Pertahanan (Menhan) RI hanya menunjukkan hasil-hasil kinerjanya kepada masyarakat. "Nah artinya dari hasil kinerja itu menumbuhkan kepercayaan dari masyarakat,"kata Dasco menambahkan.

Menurut Dasco, hasil survei setiap lembaga terhadap elektabilitas Pak Bowo terkadang memang fluktuatif, hal itu tergantung keadaan saat survei itu dilakukan.

"Ya kalo kita lihat hasil hasil survey ini fluktuatif, kadang Pak Prabowo di atas tapi kadang Pak Prabowo di nomer dua atau nomer satu itu tergantung keadaan pada saat survei dilakukan," kata Dasco menjelaskan.

Litbang Sin Po merilis survei terkait elektabilitas 10 tokoh yang berpotensi maju dalam Pilpres 2024 mendatang. Pengumpulan data dalam survei itu dilakukan dalam rentang waktu 20 Mei-3 Juni 2022.

Hasilnya, Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto mendapat elektabilitas tertinggi dengan 28,1 persen Sementara Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo meraup 19,4 persen elektabilitas, diikuti Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dengan 14,7 persen.

Kepala Peneliti Litbang Sin Po, Syahrial Mayus menyebut berdasarkan presidential threshold capres atau ambang batas capres 20 persen terhadap komposisi kursi parpol-parpol di DPR RI, maka pasangan capres-cawapres yang bisa muncul berkontestasi di Pilpres 2024 maksimal 4 pasang.

Dari 10 nama yang disebut dalam survei ini, menurutnya Prabowo memiliki peluang paling tinggi untuk bisa mendapatkan tiket capres.

"Karena saat ini, Prabowo Subianto yang menjadi Ketua Umum Partai Gerindra, hanya membutuhkan satu saja teman koalisi parpol-parpol berkursi di DPR RI untuk bisa mendapatkan tiket capres, kecuali dengan PPP," kata Syahrial dalam, Senin (20/6) kemarin.

 sinpo

Komentar: