Prabowo: Sambutan Presiden Jokowi Singkat, Ringkas, tapi Tendangannya Lumayan

Laporan: Galuh Ratnatika
Senin, 06 Februari 2023 | 12:03 WIB
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto/ Dok. Gerindra
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto/ Dok. Gerindra

SinPo.id - Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, mengucapkan terima kasih kepada Presiden Joko Widodo atau yang akrab disapa Jokowi, yang telah memberikan sambutan dalam HUT Partai Gerindra ke-15, melalui video.

"Ciri khas Pak Joko Widodo itu adalah selalu singkat, ringkas tapi tendangannya lumayan, tadi seolah memberi semangat kepada kita untuk kita kerja lebih keras," kata Prabowo, dalam acara HUT Gerindra, Senin 6 Februari 2023.

Menurutnya, sistem demokrasi di Indonesia telah berjalan dengan baik, karena meskipun Gerindra pernah menjadi rival dari Presiden Joko Widodo pada saat Pemilu sebelumnya, demi kepentingan rakyat Indonesia, maka Gerindra memutuskan untuk mendukung presiden terpilih.

"Demi kepentingan tanah air yang kita cintai, beliau berjiwa besar mengajak saya, dan saya tidak ragu-ragu untuk menerima ajakan itu walaupun mungkin ada di ruangan ini yang kurang dukung saya pada saat itu," ungkapnya.

Meski demikian, ia mengatakan bahwa perbedaan pendapat di dalam partai, atau kritik untuk pemimpin partai tidak menjadi masalah karena kekompakan tetap terjaga, dan setelah keputusan diambil, maka semua harus patuh.

"Itulah partai kita, boleh berbeda pendapat, boleh mengkritik, tidak ada masalah, tapi begitu keputusan sudah diambil, semua patuh, semua kompak," terangnya.

"Dan saudara-saudara, ada satu pengalaman saya puluhan tahun menjadi tentara, percayalah pada pimpinanmu, kalau kau tidak bisa percaya kepada pimpinan, kau berhenti, mengundurkan diri, jangan mau dipimpin oleh orang yang tidak kau percaya," kata Prabowo menambahkan.sinpo

Komentar: