Ini Isi Pembicaraan dalam Pertemuan Pimpinan Golkar - PKS Petang Tadi

Laporan: Jihan Nabila
Selasa, 07 Februari 2023 | 19:04 WIB
Pimpinan partai Golkar dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menggelar pertemuan Selasa 7 Februari 2023 petang. (SinPo.id/Ashar SR)
Pimpinan partai Golkar dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menggelar pertemuan Selasa 7 Februari 2023 petang. (SinPo.id/Ashar SR)

SinPo.id -  Pimpinan partai Golkar dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menggelar pertemuan Selasa 7 Februari 2023 petang tadi. Dalam pertemuan itu kedua pimpinan partai mengaku membicarakan tentang kemajuan Indonesia.

“Yang harus kita bangun secara bersama-sama. Tadi ada dialog yang cukup panjang. Pertemuan pimpinan Partai Golkar dengan pimpinan mata ikan yang sejahtera ini isinya sudah dilakukan beberapa kali,” kata Wakil Ketua Umum Partai Golkar, Ahmad Doli Kurnia, kepada wartawan usai pertemuan di kantornya.

Menurut Doli, pertemuan membicarakan tentang pematangan kehidupan berbangsa dan bernegara termasuk tahapan-tahapan Pemilu. “Salah satunya bagaimana kita tetap ingin menjaga pematangan kehidupan berbangsa itu dengan menjaga sikuen atau periodisasi pelaksanaan pertumbuhan demokrasi,” kata Doli menambahkan.

Doli tak memungkiri Golkar dan PKS hari ini sedang menghadapi tahapan Pemilu 14 Februari 2024 mendatang. Sedangkan pimpinan partai politik punya kewajiban menjaga kondisi kebangsaan agar semua elemen masyarakat bisa terlibat aktif di dalam persiapan Pemilu.

“Bagaimana salah satu konsol demokrasi itu adalah terjadi penguatan pelembagaan partai politik kita saling menghargai posisi politik masing-masing,” kata Doli menambahkan.

Ia mengatakan Golkar terbuka berdialog dengan siapa saja, tak melihat posisi politik di dalam pemerintahan atau di luar. Golkar juga disebut menghormati otoritas dan kemandirian masing-masing partai politik untuk berkompetisi. “Tetapi dalam konteks bahasa dan negara kita harus satu semua ya kita harus bersama-sama,” kata Doli menjelaskan.

Diakui sebelumnya Golkatr juga berkomunikasi dan konsultasi dengan delapan  partai politik yang mempunyai sikap yang sama, tetap menjaga keterbukaan yang dirasakan oleh masyarakat dalam konteks demokrasi. “Ini harus tetap kita bangun untuk menatap masa depan Indonesia yang lebih baik,” katanya.

Sekretaris Jenderal PKS Habib Aboe Bakar Al-Habsyi mengakui Golkar sebagai partai senior yang sudah berumur panjang. “Yang punya jam terbang dan pengalaman yang banyak. Kami bisa diterima dengan suasana yang rileks ya obrolan kita juga santai,” kata Habib.

Menurut Habib, kehadiran pimpinna PKS ke Golkar untuk silaturahmi kebangsaan yang kemungkinan juga akan dilakukan ke partai-partai lain. “Kenapa, kita ingin suasana pemilu yang sudah terjadwal ini bisa berjalan dengan baik,” kata Habib menambahkan.

Ia menegaskan PKS berharap Pemilu 2024 berjalan dengan baik Jurdil. Hal itu menjadi pemahaman dalam pembicaraanya pimpinan partainya dengan para fungsionaris partai Golkar yang sepakat menciptakan suasana Pemilu 2024 kondusif.

“Doakan kawan-kawan media kami bisa berkonsentrasi dengan baik dan menemukan pemimpin yang terbaik untuk Indonesia ke depan,” katanyasinpo

Komentar: