Jelang Vonis Ferdy Sambo, Begini Kondisi Lalu Lintas di Sekitar PN Jakarta Selatan

Laporan: Sinpo
Senin, 13 Februari 2023 | 15:25 WIB
PN Jakarta Selatan/ NTMC Polri
PN Jakarta Selatan/ NTMC Polri

SinPo.id - Kondisi lalulintas di kawasan Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan jelang sidang vonis Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi terpantau ramai lancar.

Demikian dikutip dari website resmi Korlantas Polri, Senin, 13 Februari 2023.

Aparat kepolisian mulai berjaga di sejumlah titik di sekitar PN Jaksel. Polisi lalu lintas juga tampak berjaga di sejumlah titik terutama dekat lampu merah Ampera guna mengurai kemacetan.

Sejumlah karangan bungan dan poster dukungan kepada hakim dalam memberikan vonis kepada FS dan PC juga terpampang di Jalan Ampera Raya, Ragunan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan.

Saat ini pintu PN Jaksel masih terkunci hingga awak media masih menunggu di luar pengadilan. PN Jaksel sebelumnya juga telah menyampaikan bahwa pengunjung sidang vonis Sambo dan Putri juga akan dibatasi.

Dalam kasus itu, Sambo telah dituntut pidana seumur hidup oleh Jaksa Penuntut Umum (JPU). Mantan Kadiv Propam Polri itu diyakini telah terbukti melakukan perencanaan pembunuhan Brigadir J dan merintangi perkara tersebut.sinpo

Komentar: