Kapolda Jambi Masih Jalani Pemulihan di Rumah Dinas

Laporan: Sinpo
Selasa, 07 Maret 2023 | 06:08 WIB
Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono/ Dok. Polri
Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono/ Dok. Polri

SinPo.id -  Wakapolda Jambi Brigjen Yudawan Yoswinarso mengatakan Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono untuk sementara menjalani perawatan di rumah dinas di Sipin, Kota Jambi. Menurut dia, Rusdi Hartono membutuhkan pemulihan. 

"Alhamdulillah kondisi Kapolda Jambi dalam kondisi bagus. Tangannya juga bagus. Punggung kelihatan bagus, dilihat dari jalannya. Perlu pemulihan karena beberapa hari terus berbaring," tutur Yudawan pada Senin 6 Maret 2023

Untuk diketahui, Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono dan ADC Briptu Additya Muhardi Saputra menjadi korban helikopter mendarat darurat di Hutan Tamiai, Perbukitan Kabupaten Kerinci, Provinsi Jambi beberapa waktu lalu.

Setelah, menjalani berbagai proses perawatan di RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur akhirnya Kapolda Jambi dan ADC bisa pulang kembali ke rumah.

Seperti yang diberitakan sebelumnya bahwa Kapolda Jambi mengalami cidera tangan kanan dan punggung. Setiba di RS Polri Kramat Jati, Kapolda Jambi menjalani operasi untuk penyembuhan.

Rusdi menjalani operasi bagian vertebra atau ruas tulang belakang dan dislokasi sendi di Rumah Sakit Bhayangkara TK I Raden Said Sukanto (RS Polri) Kramat Jati pada Kamis, 23 Februari 2023.sinposinpo

Komentar: