Pemprov DKI Gelar Apel Kesiapsiagaan Nasional Hadapi Bencana Hidrometrologi

Laporan: Zikri Maulana
Rabu, 09 November 2022 | 09:38 WIB
Apel Kesiapsiagaan Bencana/PPID DKI
Apel Kesiapsiagaan Bencana/PPID DKI

SinPo.id -  Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menggelar apel bersama Kemenko PMK, BNPB, serta berbagai lembaga penggiat kemanusiaan lainnya. Hal ini dalam rangka kesiapsiagaan nasional menghadapi bencana hidrometrologi tahun 2022-2023.

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono menyampaikan, terselenggaranya apel ini dilatarbelakangi adanya informasi dari BMKG terkait potensi cuaca ekstrem pada November 2022 hingga Februari 2023 mendatang.

"Pada kesempatan ini izinkan melapor beberapa hal dalam kegiatan apel kesiapsiagaan nasional menghadapi bencana hidrometrologi tahun 2022-2023," kata Heru dalam sambutannya di Lapangan Buperta Cibubur, Jakarta Timur, Rabu 9 November 2022.

Heru menyampaikan, pada periode tersebut potensi bencana hidrometrologi yang diakibatkan seperti halnya hujan lebat disertai petir dan angin kencang, dapat terjadi di wilayah Ibu Kota DKI Jakarta.

"Potensi bencana hidrometrologi yang dapat berupa banjir, tanah longsor, dan angin kencang di Jakarta dan sekitarnya," kata Heru.

Apel yang dilaksanakan secara hybrid itu diikuti peserta secara daring dari 10 provinsi dan 34 kab/kota, dengan jumlah sementara sebanyak 2.500 orang, yang terdiri dari unsur 10 kementerian/lembaga, TNI-Polri, Pemda, 3 BPBD Provinsi, BUMN, BUMD DKI, 15 kelurahan, 5 Universitas, dan 128 lembaga penggiat kebencanaan yang ikut secara luring.

Lebih lanjut, Heru menyampaikan, kegiatan apel pagi ini akan dilanjutkan dengan simulasi penangggulangan bencana banjir dan arahan dari Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK). sinpo

Komentar: