Tersingkir dari Piala Dunia, Tunisia Tetap Rayakan Kemenangan Bersejarah

Laporan: Galuh Ratnatika
Kamis, 01 Desember 2022 | 07:10 WIB
Pendukung  Tunisia (SinPo.id/Sportstar)
Pendukung Tunisia (SinPo.id/Sportstar)

SinPo.id -  Masyarakat Tunisa tetap merayakan kemenangan 1-0 atas Prancis, meski tidak lolos ke babak 16 besar Piala Dunia Qatar. Kemenangan itu menandai momen bersejarah yang membanggakan.

"Kemenangan atas Prancis luar biasa dan memiliki cita rasa khusus. Sepak bola Arab mendapatkan kembali martabatnya dari negara-negara bekas penjajah," kata salah satu warga Tunisia, Narredine ben Salem, dilansir dari Reuters Kamis 1 Desembet 2022.

Puluhan orang berlari ke pusat Habib Bourguiba Avenue saat pertandingan berakhir, sebuah lokasi yang sering menjadi tempat protes politik, sambil mengibarkan bendera, dan bersorak.

Terlebih ketika Prancis mencoba untuk menyamakan kedudukan pada detik-detik akhir yang tersisa, mereka terdiam, kemudian bersorak dan menari ketika gol itu dianulir karena offside.

"Itu adalah kemenangan yang indah dan penampilan yang meyakinkan, tetapi pada akhirnya sangat sulit karena tersingkir. Saya sangat sedih. Kami berharap Arab Saudi membuat kami bahagia," kata Ben Salem yang berharap Arab Saudi masuk ke babak berikutnya.

Sementara itu Di Qatar, suporter Saudi menunggu pertandingan menentukan negara mereka melawan Meksiko. Karena Arab Saudi telah berusaha masuk ke babak 16 besar untuk pertama kalinya sejak debut mereka di Piala Dunia pada tahun 1994.

"Ini adalah Piala Dunia untuk semua orang Arab, bukan hanya Qatar, dan seperti yang Anda lihat ada perayaan besar Arab dan mudah-mudahan akan dimahkotai dengan kesuksesan Arab," kata salah seorang suporter.sinpo

Komentar: