Delman Boleh Beroperasi di Monas Tapi Tak di Bundaran HI

Laporan: Sinpo
Senin, 26 Desember 2022 | 22:55 WIB
Delman (wikipedia)
Delman (wikipedia)

SinPo.id -  Dinas Perhubungan DKI Jakarta mendorong delman kembali beraktivitas di Monas untuk tujuan wisata. Namun, untuk di wilayah Bundaran Hotel Indonesia dilarang beroperasi. 

"Tentu kami akan melakukan penindakan karena sekarang ada regulasi mereka diperbolehkan di mana saja, titik tertentu. Bundaran HI tentu tidak. Untuk itu kita akan dorong mereka kembali ke kawasan Monas untuk melayani wisata," kata Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Syafrin Liputo pada Senin 26 Desember 2022.   

Seperti dilansir dari wikipedia, delman adalah kendaraan transportasi tradisional yang beroda dua, tiga atau empat yang tidak menggunakan mesin tetapi menggunakan kuda sebagai penggantinya. 

Variasi alat transportasi yang menggunakan kuda antara lain adalah kereta perang, kereta kencana dan kereta kuda.

Nama kendaraan ini berasal dari nama penemunya, yaitu Charles Theodore Deeleman, seorang litografer dan insinyur pada masa Hindia Belanda. 

Orang Belanda sendiri menyebut kendaraan ini dengan nama dos-à-dos (punggung pada punggung, arti harfiah bahasa Prancis), yaitu sejenis kereta yang posisi duduk penumpangnya saling memunggungi. 

Istilah dos-à-dos ini oleh penduduk pribumi Batavia disingkat lagi menjadi 'sado'.sinpo

Komentar: