Cuma Buat CFD, Satpol PP DKI Anggarkan Rp321 Juta untuk Beli Sepeda Listrik

Laporan: Khaerul Anam
Selasa, 17 Januari 2023 | 19:10 WIB
Ilustrasi sepeda listrik/ Pixabay
Ilustrasi sepeda listrik/ Pixabay

SinPo.id - Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) DKI Jakarta melakukan pengadaan 20 unit sepeda listrik seharga Rp 321 juta untuk patroli pada kegiatan hari bebas kendaraan atau di Car Free Day (CFD).

Pengadaan itu setelah Satpol PP mendapatkan kucuran dana pagu 2023 sebesar Rp11,4 miliar untuk penyediaan kendaraan dinas operasional.

"Cuma 20 (unit) untuk patroli bersepeda untuk CFD ya," kata Kasatpol PP DKI Jakarta Arifin di DPRD DKI Jakarta, Selasa, 17 Januari 2023.

Arifin menjelaskan, pengadaan unit sepeda listrik tersebut untuk kemudahan anggotanya saat melakukan patroli pada kegiatan CFD yang rutin dilakukan pada akhir pekan.

"Bayangkan yang naik sepeda ini tiap waktu dia keliling dari mulai Balkot sampai ke Patung Pemuda Senayan, kemudian juga wanita Srikandi. Kan gowes terus. Untuk membantu kelancaran tugas mereka," ujarnya.

Adapun rinciannya sepeda listrik tersebut yaitu satu unit sepeda listrik seharga Rp14,5 juta dengan spesifikasi 250 W dan Baterai 36 V.

Selain sepeda listrik, Satpol PP juga menganggarkan pembelian 324 unit sepeda motor patroli matic senilai Rp11 miliar. Rinciannya, satu unit motor seharga Rp 30,8 juta.

 sinpo

Komentar: