Pamer Survei Integritas, Firli Bahuri: Bisa Buat Pegangan Berantas Korupsi

Laporan: Khaerul Anam
Kamis, 23 Desember 2021 | 16:47 WIB
Ketua KPK Firli Bahuri/ist
Ketua KPK Firli Bahuri/ist

SinPo.id - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan Survei Penilaian Integritas (SPI) tahun 2021, untuk mengukur tingkat korupsi di Indonesia. Banyak hal yang bisa diketahui dengan survei tersebut.

“Dengan survei ini akan memberikan masukan kepada kita semua selaku anak bangsa yang berperan dalam melaksanakan orkestrasi pemberantasan dan pencegahan korupsi,” ungkap Ketua KPK, Firli Bahuri, dalam sambutannya saat launching hasil Survei Penilaian Integritas (SPI), Kamis (23/12).

Firli menjelaskan, Survei penilaian integritas dilakukan di 94 Kementerian /lembaga, 34 provinsi, 508 Kabupaten/kota dengan responden lebih dari 255.010 orang

"Mungkin survei yang terbesar yang kita lakukan," tegas Firli.

"Kami sepakati di KPK bahwa ini adalah Indonesian integrity index," lanjut Firli.

Firli berharap, hasil Survei tersebut dapat digunakan untuk perbaikan dalam melakukan upaya pencegahan dan pemberantasan korupsi.

"Sehingga kita akan gunakan dan kita manfaatkan hasil survei penilaian integritas untuk perbaikan," tambahnya.

Menurut Fili, penyelenggaraan SPI ini sebagai amanat rencana pembangunan jangka menengah nasional tahun 2020-2024, di mana dalam pelaksanaannya ditargetkan RPJMN pada 2021 adalah rata-rata sebesar 70.

"Kita berharap di tahun-tahun mendatang tentu kita akan tetap melakukan survei penilaian integritas, kita tidak boleh tergantung dengan produk-produk ataupun hal-hal yang memang banyak kita dengar," tandasnya.

“Tetapi tentulah Kita harus bangga dengan produk dan karya anak bangsa dengan survei penilaian integritas tahun 2021," tutupnya.sinpo

Komentar: