Polda Metro Jaya Sosialisasikan Aplikasi 'Ada Polisi' Untuk Bantu Masyarakat

Laporan: Sigit Nuryadin
Selasa, 15 November 2022 | 12:55 WIB
Ilustrasi aplikasi/pixabay
Ilustrasi aplikasi/pixabay

SinPo.id -  Polda Metro Jaya melalui Direktorat Pembinaan Masyarakat (Dit Binmas) melakukan sosialisasi terkait aplikasi layanan masyarakat bernama 'Ada Polisi'.

Aplikasi ini berisi data-data yang dibutuhkan masyarakat, mulai dari pengetahuan, data, statistik, hingga karakteristik sebab-sebab terjadinya tindakan pidana kejahatan.

Sosialisasi aplikasi 'Ada Polisi' digelar di Mapolda Metro Jaya pada Senin, 14 November 2022, dengan dihadiri para perwakilan bhabinkamtibmas di wilayah hukum Polda Metro Jaya.

Dit Binmas Polda Metro Jaya Kombes Pol Badya Wijaya mengatakan, jika aplikasi 'Ada Polisi' ini dibuat menindaklanjuti arahan Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Dr Mohammad Fadil Imran.

“Menindaklanjuti arahan Bapak Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Mohammad Fadil Imran bahwa pendekatan pemolisian di era modern ini harus diubah orientasinya menjadi pencegahan,” kata Badya dalam keterangan tertulisnya, Senin, 14 November 2022.

Badya menyebut aplikasi ini bertujuan agar masyarakat bisa melakukan evaluasi untuk mencegah terjadinya kejahatan.

“Identifikasi dan pengetahuan tentang statistik, karakteristik dan sebab-sebab terjadinya kejahatan yang tergambar dalam aplikasi Ada Polisi," kata dia.

"Ini tidak saja diperlukan oleh Polri dalam penanggulangan kejahatan namun juga penting untuk diketahui oleh stakeholder terkait bahwa ada persoalan sosial yang harus ditangani dan diselesaikan secara bersama-sama dan tidak semata-mata persoalan hukum dan kamtibmas saja,” ujar Badya menjelaskan.sinpo

Komentar: