Bagikan KIP di Blora, Jokowi Ingin Semua Anak Indonesia Sekolah

Laporan: Khaerul Anam
Selasa, 23 Januari 2024 | 21:57 WIB
Presiden Jokowi saat berikan bantuan KIP di Blora (SinPo.id/ Setpres)
Presiden Jokowi saat berikan bantuan KIP di Blora (SinPo.id/ Setpres)

SinPo.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) membagikan bantuan Program Indonesia Pintar di Kabupaten Blora, Jawa Tengah. Jokowi berkeinginan semua anak-anak di Indonesia  agar bersekolah.

Menurut Jokowi, hal ini sebagai upaya mempersiapkan sumber daya manusia berkualitas yang mampu bersaing secara global.

"Sumber daya manusia itu menjadi kunci persaingan antarnegara, persaingan antar individu dengan individu, anak-anak kita harus sekolah semuanya," kata Jokowi dalam keterangannya, dikutip Youtube Sekretariat Presiden, Selasa, 23 Januari 2024.

"Bapak saya juga bukan orang yang berpunya saat itu. Saya tidak mau anak-anak kita ada yang tidak sekolah gara-gara orang tuanya tidak mampu membiayai, semua harus sekolah," tambahnya.

Untuk itu, Jokowi menyebut saat ini pemerintah telah menyiapkan anggaran untuk Kartu Indonesia Pintar (KIP) sebesar Rp11 triliun bagi 20 juta siswa dan siswi di tanah air. 

Sedangkan yang disiapkan pemerintah untuk Kartu Indonesia Pintar Kuliah, juga telah disiapkan anggaran sebesar Rp 12,8 triliun.

"Agar anak-anak kita kuliah semuanya, ini yang sudah mendapatkan beasiswa KIP Kuliah 960 ribu anak," ujarnya.

Dalam kesempatan itu, Jokowi juga meminta kepada pelajar untuk menggunakan uang bantuan itu untuk kegiatan sekolah. Ia melarang uang yang dibelikan untuk membeli ponsel ataupun pulsa.

"Untuk beli pulsa boleh ndak? tidak boleh untuk beli pulsa. Ini diingat semuanya," tandasnya.

Untuk diketahui, bantuan program Indonesia pintar yang diberikan pada jenjang sekolah dasar senilai Rp 450 ribu per tahun. Sedangkan untuk Sekolah Menengah Pertama (SMP) Rp750 ribu per tahun dan Sekolah Menengah Atas (SMA) mencapai Rp1,8 juta per tahun.sinpo

Komentar: