Menhan Prabowo-Presiden Prancis Bahas Kelanjutan Pembelian Jet Rafala-Kapal Selam Scorpene

Laporan: Samsudin
Rabu, 16 Maret 2022 | 16:25 WIB
Menhan Prabowo dan Presiden Prancis Emmanuel Macron/Twitter@Kemhan_RI
Menhan Prabowo dan Presiden Prancis Emmanuel Macron/Twitter@Kemhan_RI

SinPo.id - Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto memenuhi undangan Presiden Prancis Emmanuel Macron di Istana Kepresidenan Élysée, Selasa (15/3). Prabowo nampak disambut hangat Macron.

Pada pertemuan ini, kedunya membahas tentang hubungan kerja sama pertahanan antara RI dan Prancis. Salah satunya terkait kelanjutan rencana pembelian pesawat jet Rafale dan kapal selam Scorpene dari Prancis.

Sekadar informasi, rencana pembelian pesawat ini telah disepakati kedua negara pada 10 Februari lalu dengan disaksikan oleh Menhan kedua negara di Kementerian Pertahanan RI, Jakarta.

Selain itu, RI dan Prancis juga sebelumnya telah menyepakati MoU kerjasama Program Offset dan ToT antara Dassault dan PT Dirgantara Indonesia, MoU kerjasama di bidang telekomunikasi antara PT LEN dan Thales Group, dan kerjasama pembuatan munisi kaliber besar antara PT Pindad dan Nexter Munition.

Juru Bicara Prabowo, Dahnil Anzar menegaskan, keduanya membahas secara lebih lanjut terkait rencana pembelian alat utama sistem senjata (Alutsista) dan perkembangan Industri Pertahanan Indonesia-Prancis.

“Terutama terkait pembelian 6 unit jet tempur multi-peran Rafale dan 2 unit kapal selam Scorpene,” katanya.

Prabowo melalui unggahannya di Instagram pribadi menyampaikan terima kasih kepada Presiden Macron yang telah bersedia mengundangnya.

"Atas nama Kementerian Pertahanan Republik Indonesia, saya mengucapkan terima kasih kepada Presiden Republik Prancis Emmanuel Macron atas undangan pertemuan pagi tadi di Istana Élysée," tulis Prabowo.sinpo

Komentar: