China Kutuk Keras Kunjungan Ketua DPR AS ke Taiwan

Laporan: Galuh Ratnatika
Rabu, 03 Agustus 2022 | 12:11 WIB
Ketua DPR AS, Nancy Pelosi
Ketua DPR AS, Nancy Pelosi

SinPo.id - China mengutuk kunjungan Ketua DPR Amerika Serikat (AS), Nancy Pelosi, ke Taiwan, yang diadakan dalam rangka menawarkan peluang lebih besar untuk meningkatkan kerjasama di bidang ekonomi.

Kementerian Luar Negeri China,  mengatakan bahwa kunjungan Pelosi telah merusak perdamaian dan stabilitas di Selat Taiwan, karena melanggar kedaulatan dan integritas teritorial China.

"Kami sedang dalam siaga tinggi dan akan meluncurkan operasi militer yang ditargetkan sebagai tanggapan atas kunjungan Pelosi," kata militer China, seperti dikutip dari Reuters, Rabu 3 Agustus 2022.

Kementerian Pertahanan Taiwan mengatakan 21 pesawat China telah memasuki zona identifikasi pertahanan udara. Mereka berusaha memberikan ancaman dengan dibukanya latihan tembakan, serta uji peluncuran rudal konvensional di laut timur Taiwan.

"Kita dapat melihat ambisi China untuk menjadikan Selat Taiwan sebagai perairan non-internasional, serta menjadikan seluruh wilayah di pulau Taiwan berada di bawah kekuasaannya," kata seorang pejabat Taiwan.

Sementara itu, juru bicara Keamanan Nasional Gedung Putih, John Kirby, mengatakan bahwa kedatangan Pelosi tidak akan membuat AS terintimidasi oleh ancaman atau retorika perang China.

“Kami akan terus mendukung Taiwan, mempertahankan Indo-Pasifik yang bebas dan terbuka, dan berusaha untuk menjaga komunikasi dengan Beijing,” kata Kirby.

Nancy Pelosi sendiri bukanlah Ketua DPR AS pertama yang mengadakan kunjungan ke Taiwan. Sebelumnya, pada tahun 1997, Newt Gingrich juga pernah mengadakan kunjungan ketika hubungan antara Beijing dan Washington semakin memburuk.sinpo

Komentar: