Masyarakat Jangan Panik Dengan Varian Baru Omicron

Laporan: Galuh Ratnatika
Selasa, 19 Juli 2022 | 15:47 WIB
Ilustrasi/Pexels
Ilustrasi/Pexels

SinPo.id -  Masyarakat diminta untuk tidak panik dengan munculnya subvarian terbaru dari Covid-19 Omicron, yakni BA.2.75 yang berpotensi lebih menular dibanding Omicron BA.4 dan BA.5.

"Kita memang tak perlu panik tapi fakta bahwa BA.2.75 sudah terdeteksi di Indonesia harus membuat kita lebih waspada dan berhati-hati,” kata anggota Komisi IX DPR EI, Rahmad Handoyo, dalam keterangan tertulisnya, Selasa 19 Juli 2022.

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mengkategorikan subvarian ini sebagai Variant of Concern (VOC) Lineage Under Monitoring (LUM), yang artinya masih dalam pengawasan. Namun tetap harus mendapat perhatian serius dari semua pihak.

"Penularan Covid-19 memang masih sangat dinamis, tapi kondisi seperti ini menuntut langkah cepat pemerintah dan seluruh elemen masyarakat untuk bergotong royong menghadapi Covid-19, agar tidak kecolongan,” jelasnya.

Pihaknya juga mengimbau agar masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan dengan tidak meninggalkan masker, dan berharap agar pemerintah terus memantau subvarian terbaru dari Covid-19 tersebut.

“Tugas pemerintah, harus memantau terus kenaikan kasus varian BA.4, BA.5 dan BA.2.75. Termasuk tingkat risiko varian baru tersebut harus dipantau apakah lebih, sama atau lebih ringan dibandingkan delta," pungkasnya.sinpo

Komentar: