Hari ke-60 Kampanye: Prabowo di Jakarta, Gibran ke Jayapura dan Bali

Laporan: Bayu Primanda
Jumat, 26 Januari 2024 | 12:31 WIB
Ilustrasi (Sinpo.id)
Ilustrasi (Sinpo.id)

SinPo.id -  Calon Presiden RI Prabowo Subianto pada Jumat, 26 Januari 2024 dijadwalkan berada di Jakarta, sementara Calon Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka direncanakan bersafari politik di Jayapura dan Bali di hari ke-60 masa kampanye Pilpres 2024.

Berdasarkan informasi yang diterima dari Tim Media Prabowo Subianto, Ketua Umum Gerindra itu dijadwalkan menghadiri Deklarasi Nasional Aliansi Advokat Indonesia Bersatu (AAIB) di Balai Kartini, Jakarta.

Sementara itu, Gibran dijadwalkan blusukan ke Pasar Pharaa Sentani, Jayapura, Papua; bertemu tokoh adat; hingga berkampanye di GOR Jayapura.

Setelah itu, ia akan bertolak menuju Denpasar, Bali untuk menghadiri acara Gibran Mendengar bersama pelaku industri hiburan dan pariwisata.

Sebelumnya, KPU RI telah menetapkan peserta Pemilu Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2024, yakni pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud Md. nomor urut 3.

KPU juga telah menetapkan masa kampanye mulai 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024, kemudian jadwal pemungutan suara pada tanggal 14 Februari 2024.
sinpo

Komentar: