"Sri Asih" Film Superhero Perempuan Pertama di Indonesia Disambut Antusias Penonton

Laporan: Galuh Ratnatika
Rabu, 16 November 2022 | 00:06 WIB
Film "Sri Asih" (Galuh/Sinpo)
Film "Sri Asih" (Galuh/Sinpo)

SinPo.id -  Film "Sri Asih" disambut antusias banyak pecinta film. Fim "Sri Asih" menampilkan sosok superhero perempuan pertama Indonesia yang diperankan oleh aktris Pevita Pearce.

"Mulai dari persiapan sampai siap tayang, Sri Asih memakan waktu tiga tahun, bukan hanya karena pandemi, tapi memang secara teknis membutuhkan waktu yang panjang," kata sutradara sekaligus penulis skenario, Upi, film "Sri Asih"  dalam konferensi pers, pada Selasa 15 November 2022.

Antusiasme penonton terhadap film kedua dari Bumilangit Cinematic Universe setelah film "Gundala", terlihat melalui penayangan terbatasnya yang menjaring banyak tanggapan positif. Menurut Upi, film "Sri Asih" diproduksi dengan proses dan persiapan yang panjang, untuk menghasilkan hasil yang luar biasa dari sosok superhero yang dikemas dalam balutan budaya Jawa. Ia juga menjelaskan bahwa Sri Asih merupakan jagoan pertama yang tampil dalam cergam Indonesia dan diciptakan oleh Bapak Komik Indonesia, R.A. Kosasih.

"Saya adalah penggemar Bapak R.A. Kosasih. Suatu kebanggaan luar biasa bagi saya untuk bisa memperkenalkan kembali Sri Asih kepada para penonton," ungkapnya.

Selain Pevita Pearce, film yang akan tayang pada 17 November ini juga dibintangi oleh Dimas Anggara, Jefri Nichol, Christine Hakim, Reza Rahardian, Surya Saputra, Randy Pangalila, Jenny Zhang, Revaldo, Faradina Mufti, Fadly Faisal, dan Messi Gusti.
 sinpo

Komentar: