Pilpres 2024, Ketokohan Figur Jadi Indikator Utama Kemenangan Capres

Laporan: Wawan
Selasa, 10 Mei 2022 | 08:24 WIB
Prabowo Subianto merupakan salah satu Capres potensial di 2024. Ketum Gerindra ini elektabilitasnya selalu diatas bacapres lainnya/Net
Prabowo Subianto merupakan salah satu Capres potensial di 2024. Ketum Gerindra ini elektabilitasnya selalu diatas bacapres lainnya/Net

SinPo.id - Di Pemilu 2024 mendatang, ketokohan figur akan menjadi indikator utama untuk menjadi calon presiden.

Publik saat ini tidak utama melihat partai politik dalam menentukan calon presiden yang akan dipilihnya nanti, lantaran tingkat kepercayaan terhadap partai politik menurun drastis.

Demikian disampaikan peneliti dari Populi Center, Rafif Pamenang Imawan, Selasa (10/5).

Menurutnya, sosok atau tokoh bangsa yang baik dan cerdas di mata publik menjadi salah satu syarat memenangkan hati rakyat dalam pertarungan pemilu mendatang.

"Saya rasa sosoklah yang menjadi indikator utama ketika kita melihat bagaimana peluang seorang elit untuk maju menjadi presiden di 2024,” ujarnya.

Rafif menguraikan, pengaruh sosok yang diminati rakyat telah tampak semenjak Pemilu 2004 silam. Di mana Susilo Bambang Yudhoyono menjadi presiden saat suara Partai Demokrat tidak cukup tinggi.

"Tahun 2004 itu SBY dari Demokrat, orang lebih memilih SBY-nya jadi Demokratnya kekatrol karena SBY," katanya.

Menutut Rafif, sekalipun elektabilitas partai politik tinggi, namun jika calon yang diusung tidak dikenal rakyat maka akan menemukan kesulitan untuk bertarung di Pemilu 2024.

"Kita perlu mencatat bahwa pemilu itu berkaitan dengan sosok atau figur seseorang, yang lebih menentukan dibandingkan latar belakang partai,” demikian Rafif dikutip dari rmolid.sinpo

Komentar: